Video Temu Bisnis dan Investasi Kabupaten Bandung Barat (KBB)

30 October, 2008

Ketinggian Air Capai 80 Cm

Wednesday, 29 October 2008
BANDUNG(SINDO) – Akibat hujan deras yang mengguyur Bandung selatan sejak Selasa malam (28/10), luapan air Sungai Citarum mulai menggenangi ruas-ruas jalan di Kecamatan Majalaya dan Baleendah, Kabupaten Bandung.

Ruas jalan di Kampung Cieunteung, Kecamatan Baleendah sepanjang 600 meter terendam air dengan ketinggian 30- 50 cm.Sementara di ruas Jalan Raya Majalaya-Ciparay tepatnya di Desa Padaulun, Kecamatan Majalaya, arus lalu lintas terputuskarenaketinggian air mencapai 50-80 cm.

Warga di bantaran Sungai Citarum pun mulai bersiap “menyambut”banjir tahunan. Hingga sore kemarin, air memang belum merendam perumahan penduduk meski air sudah meluber ke ruas-ruas jalan. Genangan air setinggi30-50 cm sudah tampak sejak pukul 07.00 WIB di Kampung Cieunteung, Desa Mekarsari, Kecamatan Baleendah. Jalan Cieunteung yang menghubungkan Kecamatan Baleendah dengan Kecamatan Bojongsoang ini sempat terputus pagi hingga sore kemarin.

Kendati demikian, jalan yang dekat dengan bantaran Citarum tersebut masih bisa dilalui kendaraan. SDN Mekarsari yang terletak di jalan itu terpaksa diliburkan karena halaman sekolah dan sejumlah ruang kelas tergenang air sejak pagi.

Kepala Kantor Kesatuan Bangsa, Politik, dan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Bandung, Sutarno Yono menyatakan, Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana Kabupaten Bandung sudah menyiagakan sejumlah personel, lima perahu karet dan lima perahu kayu untuk Kelurahan Andir dan Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah. (sindo)

0 comments:

detiknews

Viva News - BISNIS

Kirim SMS Gratis


Gabung Dengan Komunitas BB Online

Pimpinan Umum :
Drs. Ade Ratmadja
Email : (aderatmadja@bandungbaratonline.com)
Pimpinan Redaksi :
Agus Candra Suratmaja, S.P
Email : (aguscandra@bandungbaratonline.com)

  © Blogger template The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP